https://jember.times.co.id/
Ekonomi

Jelang Lebaran 2024, Bank Indonesia Jember Siapkan Rp 1,9 T

Rabu, 20 Maret 2024 - 10:11
Jelang Lebaran 2024, Bank Indonesia Jember Siapkan Rp 1,9 T Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jember, Gunawan (baju putih) saat Kick Off Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2024. (FOTO: BI Jember for TIMES Indonesia)

TIMES JEMBER, JEMBER – Guna memenuhi kebutuhan uang rupiah selama Ramadan hingga menjelang Lebaran 2024, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Jember menyiapkan uang tunai sebesar Rp 1,9 triliun bagi masyarakat di wilayah kerja KPwBI setempat yang meliputi Kabupaten Jember, Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso dan Lumajang.

Hal tersebut disampaikan Gunawan, Kepala KPwBI Jember saat Kick Off Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2024, Selasa (19/3/2024).

"KPwBI Jember bekerjasama dengan perbankan menyiapkan uang tunai sebesar Rp 1.990.477.000.000. Sementara jumlah proyeksi kebutuhan uang tunai menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024 sebesar Rp1.964.699.000.000," ungkap Gunawan.

Gunawan-2.jpg

Pihaknya juga melakukan persiapan dan koordinasi dengan perbankan serta infrastruktur sistem pembayaran nontunai untuk memastikan kegiatan transaksi nontunai berjalan dengan lancar.

"Kami bekerja sama dengan sembilan perbankan, yakni Bank Mandiri, BRI, BNI, Bank Jatim, BTN, Bank Danamon, BSI, Bank Muamalat dan Bank Jatim Syariah untuk melayani penukaran uang," katanya.

Layanan kas keliling bersama perbankan di Kabupaten Jember telah dilaksanakan pada 19 Maret 2024 di Roxy Mall. Selain itu, layanan penukaran uang di Alun-alun Jember direncanakan akan dihelat 2 April 2024 mendatang.

Bank-Indonesia-Jember.jpg

"Kas keliling dalam kota dan luar kota juga kami gencar yang diagendakan sebanyak delapan kali, termasuk kas keliling pada area mudik, yaitu di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi dan Pelabuhan Jangkar Situbondo pada awal April 2024," jelas Gunawan.

Lebih lanjut, KPwBI Jember juga mendorong masyarakat untuk mengoptimalkan transaksi pembayaran secara non tunai melalui QRIS untuk semakin mempermudah dalam penukaran.

"Bagi masyarakat yang akan melakukan penukaran melalui layanan yang disediakan oleh KPwBI Jember, dapat melakukan pemesanan melalui aplikasi PINTAR pada alamat https://pintar.bi.go.id/," tutup Gunawan.

KPwBI Jember senantiasa berupaya untuk meningkatkan kualitas program SERAMBI setiap tahunnya. Pada tahun ini, beberapa penguatan program yang dilakukan adalah penambahan nominal paket penukaran menjadi Rp 4 juta per paket, modernisasi armada kas keliling, penambahan fitur pada digitalisasi penukaran melalui QR code pada aplikasi PINTAR untuk semakin mempermudah masyarakat dalam melakukan penukaran. (*)

Pewarta : Siti Nur Faizah
Editor : Dody Bayu Prasetyo
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jember just now

Welcome to TIMES Jember

TIMES Jember is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.