https://jember.times.co.id/
Berita

Mengintip Serunya Halal Bi Halal Bareng Influencer di Java Lotus Hotel Jember

Senin, 22 April 2024 - 20:25
Mengintip Serunya Halal Bi Halal Bareng Influencer di Java Lotus Hotel Jember Peserta Halal bi Halal Java Lotus Hotel Jember berfoto bersama. (FOTO: Humas Java Lotus Hotel Jember for TIMES Indonesia)

TIMES JEMBER, JEMBER – Sepekan berlalu, namun nuansa lebaran Idulfitri 2024 masih terasa di Java Lotus Hotel Jember.

Salah satu alasannya, hotel mewah yang terletak di Jalan Gatot Subroto No. 47, Kaliwates, Jember tersebut menggelar acara Halal Bi Halal.

Yang menarik, acara yang sudah menjadi tradisi masyarakat Indonesia pasca-Idulfitri tersebut dihadiri puluhan pemengaruh (influencer) asal Kota Pandhalungan.

Halal bi Halal yang digelar pada Minggu (21/4/2024) tersebut berlangsung hangat.

Sebanyak 20 pemengaruh yang semuanya anak muda mendapat jamuan spesial dari pihak manajemen, staf, hingga koki hotel.

Mereka disuguhi beragam menu khas lebaran di sana.

Seperti ketupat, opor ayam, cakalang suwir rica rica, rendang, paru balado, dan menu lainnya yang lezat.

Tidak hanya itu, acara tersebut juga dimeriahkan dengan sesi bagi-bagi hadiah kepada undangan.

General Manager Hotel, Jeffrey Wibisono V mengatakan bahwa pihaknya sengaja menggelar acara tersebut untuk mempererat tali silaturahmi kepada masyarakat, khususnya pemengaruh yang selama ini berhubungan baik dengan pihaknya.

"Usai menjalankan ibadah puasa, kemenangan dirayakan dengan antusiasme berlebaran memperpanjang silaturahmi dan memperkaya hubungan antarumat. Momen lebaran diiringi acara halal bi halal menjadi ruang yang melengkapi keberadaan hari raya Idulfitri," kata Jeffrey kepada TIMES Indonesia yang turut hadir dalam Halal bi Halal di Ruang Wijaya Kusuma, lantai 8 Ballroom Java Lotus Hotel Jember itu.

Menurutnya, Halal bi Halal tidak hanya sebagai kesempatan untuk saling bermaafan.

"Acara ini tidak hanya menjadi ajang maaf-maafan saja, juga menjadi ajang reuni, temu kangen, atau hanya sekedar life update, bahasa anak zaman sekarang, Tidak berarti FOMO ya, alias Fear of Missing Out (takut tertinggal tren, Red)," terang pria blasteran Indonesia-Belanda tersebut.

Berbeda dengan momentum lainnya, baginya silaturahmi yang dilakukan saat Halal bi Halal dapat memberikan makna yang lebih berarti.

"Berkumpul dengan keluarga, kerabat, sahabat, teman, dan orang-orang terdekat menjadi sangat berarti saat halal bi halal," tuturnya.

Jeffrey yang juga seorang penulis tersebut juga menerangkan, Halal bi Halal itu merupakan bentuk apresiasi kepada pemengaruh Jember atas suksesnya Iftar Ramada Buffer 2024, salah satu program unggulan hotel sepanjang bulan Ramadan lalu.

Sebagai tambahan, acara Halal bi Halal tersebut juga sekaligus memperingati Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April oleh masyarakat. (*)

Pewarta : M Abdul Basid (MG)
Editor : Dody Bayu Prasetyo
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jember just now

Welcome to TIMES Jember

TIMES Jember is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.