https://jember.times.co.id/
Berita

Bupati Jember Fawait Gelar Open House di Pendapa, Ribuan Warga Mengantre

Selasa, 08 April 2025 - 18:21
Bupati Jember Fawait Gelar Open House di Pendapa, Ribuan Warga Mengantre Bupati Jember Muhammad Fawait Bersama Istri saat bersama masyarakat. (FOTO : M. Abdul Basid / TIMES Indonesia)

TIMES JEMBER, JEMBER

Bupati Jember Muhammad Fawait menggelar open house atau halal bihalal di Pendapa Wahyawibawa, Selasa (8/4/2025).

Halal bihalal tersebut terbuka untuk masyarakat umum.

Fawait mengatakan bahwa pendapa bukan hanya simbol bagi pemerintah, tetapi juga rumah bagi rakyat.

Katanya, setiap warga berhak merasakan kedekatan dengan pemerintah.

"ini adalah langkah kecil untuk menciptakan pemerintahan yang transparan dan inklusif, yang mendengarkan dan melayani masyarakat dengan hati," ujarnya.

Dia menegaskan bahwa kebijakan ini merupakan komitmen untuk menjadi seorang negarawan yang tidak hanya memimpin.

"Ini juga menjalin hubungan erat dengan masyarakat, menunjukkan bahwa kepemimpinan yang baik harus mampu merangkul semua kalangan, tanpa sekat dan batas," jelasnya.

Sementara itu, Dima Akhyar, panitia open house dan halal bi halal menjelaskan bahwa ide untuk membuka pendapa ini datang langsung dari Bupati Fawait.

Langkah ini dilakukan sebagai simbol bahwa Bupati dekat dan mudah diakses oleh warganya.

“Pendapa ini adalah rumah rakyat, dan rakyat berhak untuk mengetahui dan melihat ruangannya. Ini adalah cara untuk lebih mendekatkan pemimpin dengan masyarakat," ujarnya.

Acara open house tersebut dihadiri ribuan warga Jember

"Mereka memasuki ruang tamu pendapa untuk bersalaman dengan Gus Fawait dan sang istri, Ning Gyta. Setelah itu, masyarakat dipersilakan melanjutkan ke ruang tengah dan lantai dua pendapa, yang selama ini hanya bisa dilihat dari luar," ungkapnya.

Beberapa warga tampak berfoto di lantai dua dan menikmati suasana baru yang mereka rasakan.

Salah satunya adalah Siti Maryam, warga dari Ledokombo, yang merasa terkesan dengan kesempatan langka ini.

"Ini pertama kalinya saya masuk ke pendapa, dulu pernah di era bu Faida, tapi hanya di bagian belakang. Sekarang, saya bisa melihat langsung bagian dalamnya, dan itu sangat menarik," ucap Maryam.

Acara ditutup dengan hidangan yang disediakan di depan pendapa, di mana masyarakat dapat menikmati sajian yang telah disiapkan. (*)

Pewarta : M Abdul Basid (MG)
Editor : Dody Bayu Prasetyo
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jember just now

Welcome to TIMES Jember

TIMES Jember is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.